Bencana non alam yang disebabkan oleh Corona Virus atau COVID-19 telah berdampak meningkatnya jumlah korban dan kerugian harta benda, meluasnya cakupan wilayah yang terkena bencana, serta menimbulkan implikasi pada aspek sosial ekonomi yang luas di Indonesia.

Kegiatan WEBINAR

Di Indonesia, kematian ibu dan kematian neonatal masih menjadi tantangan besar dan perlu mendapatkan perhatian dalam situasi bencana COVID-19, dari pasien terkontamisasi positif COVID-19 diantaranya adalah adalah anak berusia 0- 5 tahun,kelompok ibu hamil. Selain itu efek dari pandemic ini angka kehamilan dan kelahiran cukup tinggi, selain karena pembatasan pelayanan Kesehatan di fasilitas Kesehatan. Dalam situasi pandemi COVID-19 ini, banyak pembatasan hampir ke semua layanan rutin termasuk pelayanan kesehatan ibu dan bayi baru lahir. Seperti ibu hamil menjadi enggan ke puskesmas atau fasiltas pelayanan kesehatan lainnya karena takut tertular, adanya anjuran menunda pemeriksaan kehamilan dan kelas ibu hamil, serta adanya ketidaksiapan layanan dari segi tenaga dan sarana prasarana termasuk Alat Pelindung Diri, akseptor KB juga enggan datang kefasilitas Kesehatan untuk melakukan KB ulang sehingga menimbulkan angka kehamilan dan kelahiran yang sukup tinggi, meskipun hamil atau melahirkan disituasi pandemic seperti ini merupakan kondisi yang cukup berbahaya.

Melihat permasalahan tersebut, LPPM Universitas Bhakti Kencana (UBK) berinisiatif untuk melaksanakan suatu kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat yang mengambil Topik “ peran Keluarga dalam Mengoptimalkan Kesehatan Ibu dan Anak,tema tersebut diambil karena keluarga adalah unit terkecil yang ada dimasyarakat yang memiliki peran yang cukup besar dalam upaya tetap mengoptimalkan kesehatan ibu dan anak dengan menekan angka kehamilan maupun kelahiran dimasa pandemi saat ini, dan untuk itu masyarakat memerlukan informasi yang tepat tentang pelayanan diera pandemi saat ini.

Pengabdian Kepada masyarakat yang di adakan oleh LPPM UBK akan diadakan secara daring dengan menggunakan media Zoom dan live di youtube dan bekerjasama dengan Organisasi Profesi. Organisasi Profesi yang webinar yang akan dilaksanakan merupakan Kerjasama antara LPPM UBK dengan IBI dan PPNI, Adapun topik bahasan webinar saat ini adalah :

  1. Peran Keluarga dalam Pengendalian Angka Kelahiran di Era Pandemik, yang disampaiakn oleh Ketua IBI PD Jawa Barat
  2. Penatalaksanaan Teknik Menyusui di Era Pandemik disampaikan oleh Ketua PC IBI Kota Bandung
  3. Peran Ibu dalam Meningkatkan Kesehatan Ibu dan Anak di Era Adaftasi Kebiasaan Baru : Disampaikan oleh DPD PPNI Kota Bandung

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *